2022 UNSIL Buka Program Studi Baru

Universitas Siliwangi Tasikmalaya secara resmi membuka Program Studi (Prodi) baru yaitu Prodi Sistem Informasi yang berada dibawah naungan Fakultas Teknik.

Foto syukuran dan peresmian Prodi Sistem Informasi oleh (dari kiri) Ketua Senat (Prof. Deden Mulyana, S.E., M.Si.), Rektor Unsil (Prof. Dr. Rudi Priyadi, Ir., M.S.), Dekan Fakultas Teknik (Prof. H. Aripin, Ph.D.) dan Wakil Rektor Bidang Umum dan Keuangan (Dr. Nundang Busaeri, Ir., M.T.).

Prodi Sistem Informasi menjadi Prodi ke-30 yang ada di Universitas Siliwangi. Program Studi Sistem Informasi mendapatkan izin operasional dari Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi dan Riset Teknologi (Diktiristek) Kemendikbudristek pada tanggal 11 Maret 2022 berdasarkan Keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi RI Nomor 160/E/O/2022 tentang Izin Pembukaan Program Studi Sistem Informasi.
Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) saat ini sudah dibuka dan dilaksanakan melalui jalur penerimaan seleksi bersama wilayah barat, yang lebih dikenal dengan nama Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri Barat (SMM-PTN BARAT). Bagi calon pendafatar yang akan bergabung pada Prodi Sistem Informasi dapat melakukan pendaftaran pada link :  SMMPTN BARAT

One thought on “2022 UNSIL Buka Program Studi Baru

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *