FISIP UNSIL selenggarakan KULIAH UMUM dengan tema Pengawasan Publik di Era Transformasi Digital

TASIKMALAYA – Rabu, 15 November 2023 Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FIISIP UNSIL) melakukan kegiatan Kuliah Umum dengan tema “Pengawasan Publik di Era Transformasi Digital” di Ruang Kuliah 07 FISIP UNSIL.

Pimpinan Ombudsman Republik Indonesia (RI) Dadan S Suharmawijaya sebagai Narasumber dan Sidik Firmadi sebagai Dosen Ilmu Politik Universitas Siliwangi menjadi Moderator dalam kuliah umum tersebut.

Kuliah Umum FISIP UNSIL

Kuliah umum ini dihadiri mahasiswa FISIP UNSIL terutama mahasiswa angkatan 2023 yang baru masuk ke perguruan tinggi.

Dalam kuliah umum tersebut, Dadan membahas materi yang berfokus pada “Mahasiswa Mengawal Pelayanan Publik: Peran Pengawas sebagai Implementasi Tri Dharma Perguruan Tinggi”.

Sebagai introduksi, Dadan membahas mengenai genealogi lembaga negara. Dan selanjutnya aspek terpenting adalah tentang prinsip open government partnership yang meliputi transparency, citizens participation, accountability, dan technology dan innovation.

Kuliah Umum FISIP UNSIL

Dadan menegaskan pentingnya pelayanan publik yang inovatif atau berbeda dari yang sebelumnya, serta proses yang efektif dan efisien.

Menurut Dadan, perguruan tinggi merupakan representatif dari lembaga negara maka wajib melakukan inovasi pelayanan publik yang optimal agar tercipta suatu budaya pelayanan prima di perguruan tinggi.

Pewarta : Wisnu Wardhana

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *